Akhir - akhir ini aku lebih memilih beli make up atau skin care Korea via e-commerce yang dikirim langsung dari Korea, karna kadang mereka lebih murah daripada online shop di kita dan range produknya lebih banyak. Ada tiga e-commerce Korea yang aku tau, ada Althea Korea yang udah familiar banget di telinga kita, StyleKorean, dan TesterKorea. Dari ketiga e-commerce itu, aku udah nyoba beli di dua tempat yaitu, Althea Korea dan StyleKorean. Pengen banget bisa order di TesterKorea, sayangnya mereka belum bisa pembayaran via DokuWallet atau DokuATM, dan kebetulan keluarga aku anti - kartu kredit. Pasti ada beberapa orang yang bingung antara Althea dan StyleKorean, jadi disini aku akan jabarin plus minusnya dua e-commerce tersebut.
Selain menjual produk kecantikan Korea secara satuan, Althea juga menjual dengan sistem bundle yang dikenal dengan Althea Box dan Trendy Box. Althea Box dan Trendy Box ini menawarkan beberapa produk berukuran full size dengan harga yang sangat terjangkau, kisaran IDR 300k - 400k tapi dengan nilai produk yang jauh melebihi harga bandrolnya. Dan, aku kemarin cukup cepat mengambil keputusan untuk membeli Althea MD's Pick Box ini, yang isinya tujuh produk full size, mulai dari skin care, body care, dan make up.
Pasti banyak yang kenal dengan brand COSRX kan? Brand COSRX berdiri pada tahun 2014 di Korea Selatan dan terkenal dengan produk skin care mereka yang ditujukan untuk kulit sensitif. COSRX ini sudah cukup terkenal di dunia skin care Indonesia, orang - orang udah engga asing lagi mendengar nama COSRX, salah satu produk yang terkenalnya adalah AHA/BHA Clarifying Treatment Toner untuk exfoliasi kulit. Akhirnya aku tertarik membeli produk dari brand COSRX karena baca salah satu komentar di channel youtube beauty influencer yang sering membahas tentang produk K-Beauty.