Maybelline Color Sensational Lip Tint

12.00.00

Kayaknya akhir - akhir ini lip tint terbaru dari Maybelline ini cukup hype di Instagram, banyak banget beauty influencer yang pake Maybelline Color Sensational Lip Tint ini di Intagram seperti, Abel Cantika dan Molita Lin. Aku agak ragu dengan lip tint keluaran Maybelline karena aku lebih percaya sama Korean brand yang udah terpercaya banget soal hal - hal berbau lip tint.

Maybelline Color Sensational Lip Tint ini ada 4 warna, 01 (Fruit Punch), 02 (Light Pink), 07 (Apricot), 08 (Berry). Aku lihat di Instagram kebanyakan orang pakai yang 07 dan 08, sayangnya saat itu di Sociolla hanya sisa tiga warna, 01, 02, dan 07. Jadi aku lebih memilih 07 dan 01, karena menurut aku selain 07, ketiga warna lainnya cukup mirip satu sama lain.

Packaging


Waktu liat tampang depan lip tint ini, aku sempat ngira bentuk lip tint-nya silinder dan agak bulky, ternyata pas nyampe, dia gepeng. Di bagian depan plastik bening itu ada nama produk, di bagian samping tertulis exp date, BPOM, distributed by, dan production by, sedangkan di bagian belakang ada tulisan ingredients.


Begitu plastiknya dilepas, tubenya polos dan cuma ada tulisan kecil 'Maybelline' di bagian depan tube. Tubenya terbuat dari plastik, bagian tutup berwarna silver sedangkan setengah bawahnya dari plastik bening, sehingga kita bisa melihat warna dan isi lip tintnya.

Aplikatornya ini unik, aku baru deh nemu lip tint dengan aplikator seperti ini. Aplikator yang berbentuk curvy, tipis, dengan ujungnya yang meruncing ini mempermudah aku untuk membuat gradient lips dan menjangkau bagian - bagian ujung bibir aku.


Formula

01 (Fruit Punch), 07 (Apricot)

Warnanya agak sheer tapi buildable, jadi bisa ditimpa terus sampe sesuai dengan warna yang dipengenin. Yang aku kurang suka dari lip tint, biasanya dia cuma sisa di bagian dalem bibir dan ngisi garis - garis bibir aku, tapi lip tint dari Maybelline ini nyaman banget, gampang dihapus, dan engga kering. Memang agak lengket, tapi lama kelamaan lengketnya engga terlalu mengganggu, agak mirip kalau pakai Lip Sleeping Mask Laneige tipis - tipis. Wanginya seperti permen tapi engga mengganggu kok, begitu dipakai, udah engga tercium lagi wanginya. Jadi lip tint ini cocok kok untuk orang yang sensitive dengan wangi - wangian.

Shade
01 (Fruit Punch) dan 07 (Apricot)
Price
IDR 119.000
Where to buy


See you on my next post,
Elsa.

You Might Also Like

0 comments